Guru K13 Wajib Tahu Macam Metode Pembelajaran Berikut Ini Sebelum Mengajar Di Kelas




Dalam proses mengajar, seorang guru diharapkan memiliki pengetahuan mengenai materi yang diajarkan dengan baik serta berbagai macam metode pembelajaran untuk dilaksanakan di kelas. Pembelajaran yang baik berupa proses interaksi antar peserta didik, pendidik, dan sumber belajar lainnya yang berlangsung secara edukatif. 

Kurikulum 2013 memilki konsep student-centered. Peserta didik diharapkan dapat belajar dan menemukan ide sendiri dengan guru sebagai fasilitator. Apa saja metode pembelajaran yang tepat untuk melaksanakan kurikulum 2013 demi mencapai cita-cita pendidikan nasional? Simak beragam metode pembelajaran K13 berikut ini! 

3 Macam Metode Pembelajaran Utama Dalam Kurikulum 2013 

Metode Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning)
Problem Based Learning adalah macam metode pembelajaran yang fokus pada kemampuan siswa secara individu dan kelompok untuk memecahkan masalah sehingga bermakna, contextual, dan relevan. Tujuan Problem Based Learning yaitu meningkatkan kemampuan siswa dalam menerapkan integrasi konsep High Order Thinking Skill (HOTS) dalam proses pembelajaran. 

Sintak Problem Based Learning adalah sebagai berikut; mengidentifikasi masalah, menetapkan masalah dengan cara berpikir serta menyeleksi informasi yang relevan, mengembangkan solusi melalui identifikasi alternatif tukar menukar informasi serta mengecek point of view, melakukan tindakan strategis, dan melihat ulang serta mengevaluasi solusi kembali. 

Metode Pembelajaran Berbasis Proyek (Project Based Learning)
Project Based Learning adalah macam metode pembelajaran yang menggunakan project nyata dalam kehidupan berdasarkan motivasi tinggi, tugas permasalahan, dan pertanyaan yang menantang yang dilakukan secara kerja sama untuk memecahkan suatu permasalahan. Tujuan utama metode pembelajaran ini untuk meningkatkan teamwork antar siswa. 

Tahapan Project Based Learning, meliputi; menentukan pertanyaan mendasar, mendesain perencanaan project, menyusun jadwal pelaksanaan, memonitor siswa dan kemajuan project, menguji hasil project, dan mengevaluasi pengalaman. Project Based Learning meningkatkan keterampilan kolaborasi dan kreativitas yang dibutuhkan siswa di sekolah abad 21.

Metode Pembelajaran Penemuan (Discovery / Inquiry Learning)
Discovery Learning adalah macam metode pembelajaran yang memfokuskan peserta didik secara aktif menemukan ide dan mendapatkan makna dalam proses pembelajaran. Fokus utama Discovery Learning yaitu memahami arti, konsep, dan hubungan melalui proses intuitif agar mampu membuat kesimpulan pada akhir pembelajaran.

Tahapan metode Discovery Learning yaitu memberikan rangsangan kepada siswa, menyatakan/mengidentifikasi masalah, mengumpulkan data, pembuktian, dan menyimpulkan hasil pengalaman. Penemuan (discovery) dapat terjadi apabila siswa terlibat dalam penggunaan proses mental untuk menemukan prinsip atau konsep terhadap suatu hal. 

2 Tujuan Penggunaan Macam Metode Pembelajaran Berbeda di K13 

Dapat Menyesuaikan KD Dengan Mudah 
Kompetensi Dasar (KD) K13 berbeda dengan KTSP, oleh karena itu 3 macam metode pembelajaran diatas telah disesuaikan dengan kebutuhan KD Kurikulum 2013 agar dapat mencapai tujuan pembelajaran maksimal. 

Tiga metode pembelajaran Kurikulum 2013 diatas membantu siswa mengembangkan diri terhadap penerimaan dan penemuan gagasan, informasi, keterampilan, dan cara berpikir guna meningkatkan kemampuan berpikir jernih dan bijaksana dalam membangun keterampilan sosial serta komitmen.

Menyiapkan Kebutuhan Sekolah Abad 21 
Sekolah abad 21 mengharuskan siswa memiliki 6 karakter utama yaitu komunikasi, kolaborasi, berpikir kritis, pemecahan masalah, dan kreatif, dan inovasi. Karakter pendidikan abad 21 tersebut mampu diwujudkan dengan menggunakan 3 metode pembelajaran di atas pada kurikulum 2013. 

Anda juga dapat mencari informasi mengenai macam metode pembelajaran K13 di platform seluler Kupuku. Anda dapat berkolaborasi dan bertukar informasi dengan praktisi pendidikan, murid, dan orang tua demi menyiapkan generasi sekolah abad 21 yang lebih baik. Jangan lupa untuk bergabung dengan cara mengisi form disini untuk info lebih lanjut. 

Comments

Popular posts from this blog

Bagaimana Teknologi Telah Mengubah Pendidikan?

8 Hal Yang Dapat Dilakukan Guru untuk Membantu Siswa Berhasil

Dorong Pembelajaran Berbasis Teknologi, Kemendikbud Gelar ISODEL 2018